Tim Satgas Covid-19 Kota Bogor Sidak Rumah Makan


B-CHANNEL,KOTA BOGOR– Inspeksi Mendadak (Sidak) protokol kesehatan di sejumlah rumah makan di Kota Bogor terus dilakukan Pemerintah Kota Bogor. Bersama pengawas Covid-19 dan Tim Elang, Wali Kota Bogor Bima Arya sidak ke rumah makan yang berada di kawasan Jalan Ahmad Yani dan Jalan Raya Pajajaran, Kota Bogor.

Dalam sidak, Bima bersama tim, menemukan salah satu restoran yang beroperasional terlihat banyaknya pembeli yang menumpuk bahkan saat di datangi oleh Wali Kota Bogor itu ada yang dari luar Kota Bogor.

“Yang rawan itu sabtu – minggu barusan aja yang kita temukan dari Depok Sawang dan Jakarta hari biasa. Sabtu – minggu kita akan awasi. Tujuannya tim ini untuk memastikan tidak ada penumpukan ini sangat beresiko sekali,” ujar Bima Arya kepada media, Rabu (17/10/20).

Orang nomer satu di Kota Bogor itu akan mencatat terlebih dahulu pelanggaran yang ada dan melaporkannya kepada supervisor.

“Pelanggaran yang ada untuk kita catat dulu nanti kita plaporkan ke supervisor, supervisor inikan ada Sat Pol PP, TNI, Polri dan super visor inilah yang memutuskan kan sangksinya langsung,” katanya.

Koordinator Tim Elang, Bagus Maulana Muhammad menambahkan, dalam rangka pengawasan tim Elang bergerak dihari kedua dengan dipantau langsung dan ditemani oleh Wali Kota Bogor Bima Arya.

“Saat patroli tadi ada beberapa tempat yang tadi kami datangi, kami berikan pengertian secara persuasif. Alhamdulillah mereka semua bisa memahami dengan baik mungkin nanti saat weekend challengenya akan lebih besar. Karena pengunjung ramai di hari-hari libur ya hari Sabtu dan hari Minggu,” ungkap Bagus juga Ketua KNPI usai patroli.

Bagus melanjutkan, kenapa weekend yang diantisipasi, karena diperkirakan beberapa masyarakat atau warga di Jakarta yang tidak bisa makan-makan atau nongkrong di Jakarta mungkin akan larinya ke Kota Bogor. Karena disini hanya dibatasi tidak dilarang.

“Karena itu kita harus antisipasi, minimal menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Khususnya ditempat-tempat keramaian seperti restoran dan cafe ini,” pungkas Bagus Maulana.

Reporter: Erry Novriansyah

No comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *