B-CHANNEL, KOTA BOGOR– Minimnya Tempat Pembuangan Sampah (TPS) menyebabkan sebagian warga Kampung Buni Asih RW 09, Kelurahan Cipaku, Kecamatan Bogor Selatan Kota Bogor membuang sampah tidak pada tempatnya. Akibatnya warga setiap hari terpaksa harus membuang sampah di kali Cisadane.
Dengan kebiasaan membuang sampah ke kali tersebut, membuat daerah aliran sungai (DAS) menjadi tercemar dan kotor, sehingga dikala hujan bisa mengakibatkan banjir karena keberadaan sampah yang menumpuk.
Prilaku warga yang tidak peduli dengan lingkungan itu membuat sebagian masyarakat pun mengeluh. Salah satunya Muhammad Hanafi. Ia pun meminta kepada dinas terkait dan aparatur keluraham setempat dan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) berperan aktif dalam mencegah dan mmfasilitasi TPS di lingkungan warga yang rumahnya tak jauj dari bantaran kali demi kebersihan wilayah dan kali sehingga tidak tercemari.
“Sama sekali tidak ada tempat pembuangan sampah, untuk mencegah pembuangan sampah maka kami mewakili warga yang merasa peduli lingkungan meminta dinas terkait, pihak kelurahan, LPM, untuk membantu fasilitasi tempat pembuangan sampah, misal seperti gerobak sampah, motor sampah,” ungkap Hanafi. (er/bc).
Foto: Ilustrasi
No comment