Tegas, Ormas Koalisi Kota Bogor Kecam Aksi Demo Oknum Mahasiswa Anarkis 


BOGORCHANNEL.ID– Koalisi Ormas Kota Bogor terdiri dari Gibas, BBRP dan KPMP turun aksi ke jalan menyikapi pasca aksi demo para Mahasiswa di Kota Bogor.

Jumat sore 28 Maret 2025, tiga Panglima Ormas dan perwakilan anggotanya menyatakan sikap kecaman keras terhadap para oknum Mahasiswa yang melakukan demonstrasi pada Kamis 27 Maret kemarin di Baranangsiang Bogor Jalan Pajajaran berujung ricuh.

Menyikapi peristiwa tersebut, para Panglima Ormas menyatakan sikap kecaman terhadap pelaku demonstrasi yang anarkis di Kota Bogor. Selain itu, aksinya yang sewenang-wenang membuat Ormas geram, sebab, saat aksi berlangsung para pendemo mencemari Tugu Kujang sebagai ikon Kota Bogor dan salah satu kelestarian budaya yang harus dijaga malah dikotori dengan menempel banyak striker.

Ketua Gabungan Inisiatif Barisan Anak Siliwangi (Gibas) Kota Bogor Umar Jagad mewakili Ormas BBRP dan KPMP menyatakan sikap tegas atas tindakan yang dilakukan oleh oknum mahasiswa saat aksi demonstrasi di Kota Bogor.

“Poin pertama kami Koalisi Ormas Kota Bogor Gibas, BBRP dan KPMP keras mengecam tindakan aksi mahasiswa saat melakukan aksi demo dengan anarkis. Dan kami juga adalah barisan koalisi ormas yang mendukung RUU TNI yang udah disahkan,” tegas Umar Jagad, kepada bogorchannel.id, Jumat (28/03/25).

Diketahui, aksi demonstrasi diwarnai dengan kericuhan disertai Aksi anarkis yang menyebabkan warung-warung milik warga rusak akibat rusuh para pendemo. Itu berawal dari bentrokan dengan aparat yang berjaga, dimana para pendemo melakukan lemparan bom molotov dan petasan kearah petugas, hingga memancing aparat melakukan tindakan terukur, guna kondusifitas wilayah. Akibatnya, sejumlah oknum mahasiswa diamankan ke Mako Polresta Bogor Kota karena terbukti melakukan anarkis berikut barang bukti. (*Dr/bc)

 

Comments are disabled.