B-CHANNEL, KOTA BOGOR – Dua Camat di lingkungan Pemkot Bogor mendapat promosi dan satu Camat kena rotasi. Dua Camat itu diantaranya Adi Novan yang sebelumnya menjabat sebagai Camat Bogor Timur digantikan Abdul Wahid yang sebelumnya Sekcam Bogor Timur. Selanjutnya, Adi Novan di promosikan menjadi Kabag Administrasi Pemerintahan Setdakot.
Sedangkan Camat Bogor Utara dijabat Rahmat Hidayat yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Administrasi Pembangunan Setdakot. Sementara Atep Budiman yang sebelumnya Camat Bogor Utara dirotasi menjadi Camat Bogor Selatan.
Para Camat baru dan rotasi itupun mengaku siap berlari sesuai dengan program dari Wali Kota Bogor Bima Arya dan Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim.
Wali Kota Bogor Bima Arya meminta agar para Camat rutin turun langsung ke masyarakat. Bima juga berpesan kepada 2 orang Camat diantaranya Camat Bogor Timur Abdul Wahid dan Camat Bogor Utara Rahmat Hidayat, bekerjalah dengan satu prinsip dan keyakinan bahwa atasan anda Walikota tetapi tuan anda adalah warga. Jadi warga harus diutamakan dan diprioritaskan untuk memberikan pelayanan terbaik. Bekerjalah dengan hati dan bekerjalah dengan cepat, jangan sampai persoalan menumpuk sehingga menggangu pekerjaan.
“Terus berkeliling dan turun kelapangan, berkomunikasi dengan warga dan pastikan semuanya bekerja untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Ini adalah tour of beauty untuk penguatan dan pembinaan pada jenjang karir kedepan. Hidup itu adalah pilihan untuk lebih maju,”tukasnya.
Camat Bogor Timur, Abdul Wahid mengaku siap menjalankan amanah yang diberikan. Untuk mengawali tugasnya ditempat yang baru, Wahid mengaku akan mengawali dengan konsolidasi internal dan melaksanakan tugas tugas yang sudah direncanakan dan dicanangkan oleh Camat Sebelumnya.
“Kalau inovasi maupun terobosan baru sudah pasti akan dilakukan, tetapi saya akan konsolidasi internal dulu. Saya akan laksanakan dan jalankan semua arahan arahan dari Wali Kota,” ucapnya.
Senada, Rahmat Hidayat mengaku akan terjun langsung ke wilayah sambil konsolidasi internal. Kecamatan Bogor Utara yang memiliki wilayah berdekatan dengan perbatasan Kabupaten Bogor, akan menjadi prioritas untuk melihat kondisi masyarakat.
“Dimanapun ditugaskan tentunya harus siap. Yaa saya akan konsolidasi internal dan ke lapangan,” jelasnya.
Camat Bogor Selatan, Atep Budiman menuturkan, dirinya hanya berpindah wilayah saja dari Utara ke Selatan. “Sama saja bertugas dimanapun, intinya siap bekerja dan berlari mengejar program program terbaik,”pungkasnya. (er/bc)
No comment