Untuk Kemajuan Bogor, Joko Purwanto Siap Bangun Sinergitas


B-CHANNEL, KOTA BOGOR – Anggota Komisi VII DPR RI dari PPP Joko Purwanto memberikan optimisme kepada pasangan Bupati dan Wakil Bupati Bogor terpilih Ade Munawaroh Yasin dan Iwan Setiawan. Optimisme ditujukan kepada para kader PPP, dirinya juga masyarakat di Jawa Barat.

“Dibawah kepemimpinan Bupati Ade Yasin, saya optimis akan mampu melakukan komunikasi dan sinergitas yang sangat baik. Interaksi yang nanti dibangun oleh Bupati juga pasti akan tepat sasaran, terutama dalam kerjasama bagi Kabupaten dan Kota Bogor,”ujar Joko.

Selaku anggota DPR RI dari Kota Bogor, Joko juga Caleg DPRI pada Pemilu Pileg 2019 menyatakan diri akan terus mengingatkan dan memberikan masukan masukan kepada Pemerintah Kota maupun Kabupaten Bogor.

Menurut Joko, interaksi, komunikasi dan sinergitas harus baik, karena bagaimanapun Kota dan Kabupaten tetap menjadi satu bernama Bogor. Ia meyakini, Bupati Ade Yasin dan Wabupnya pasti bisa mewujudkan.

“Tentu untuk kemajuan Kota dan Kabupaten Bogor, saya akan terus membangun komunikasi, baik dengan Bupati maupun Walikota,”katanya.

Joko Purwanto sebelumnya menghadiri acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Bupati Bogor Ade Yasin dan Cawabup Iwan Setiawan yang digelar di halaman Pemda Cibinong, Kabupaten Bogor, Minggu (31/13/18).

Seperti diketahui, Ade Yasin dan wakilnya Iwan Setiawan menggantikan Bupati terdahulu Nurhayanti. Ade Yasin dan Iwan Setiawan dilantik oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Gedung Sate, Bandung Jawa Barat. (dr/bc).

 

 

 

No comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *