Selamatkan Danau Lido Dari Mega Proyek MNC Land


BOGORCHANNEL.ID– Dodim, warga asli Cigombong yang akrab disapa “Anak Singkong,” menggunakan kanal YouTube pribadinya untuk mengkampanyekan pentingnya pelestarian lingkungan di kampung halamannya. Dalam video terbaru yang diunggahnya, Dodim mengkritik pembangunan mega proyek MNC Land yang menurutnya telah mempersempit Danau Lido akibat aktivitas pengurukan.

Pria kelahiran Kampung Cigombong Bojong Kiharip, Desa Wates Jaya, Kecamatan Cigombong, ini mengapresiasi pembangunan yang dapat mendatangkan kemajuan bagi wilayahnya. Namun, Dodim menegaskan bahwa kemajuan tersebut harus tetap memperhatikan kelestarian lingkungan, khususnya Danau Lido yang dianggapnya memiliki peran vital bagi kehidupan masyarakat sekitar.

“Saya mendukung pembangunan yang membawa kemajuan bagi wilayah saya, tetapi kita harus menjaga kelestarian Danau Lido. Jangan biarkan danau ini kehilangan fungsinya sebagai sumber kehidupan dan keindahan alam,” ujar Dodim dalam video tersebut.

Dengan penuh semangat, Dodim juga menegaskan bahwa penyelamatan Danau Lido menjadi prioritas bagi dirinya dan masyarakat setempat. “Kami tidak akan berhenti sampai ada upaya pengerukan untuk memulihkan Danau Lido yang semakin menyempit. Semangat!” tambahnya.

Seruan Dodim ini pun mendapat perhatian dari warga sekitar dan warganet, yang memberikan dukungan penuh terhadap upaya pelestarian lingkungan. Dodim berharap agar pihak pengembang serta pemerintah daerah segera mengambil langkah konkret untuk mengatasi masalah ini demi keberlanjutan lingkungan yang lebih baik di masa depan. (*)

Comments are disabled.