B-CHANNEL, JAKARTA- Mengenakan kemeja putih dibalut jas berwarna hitam garis putih berpadu dasi merah, Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) menghadiri resepsi pernikahan putra Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Sabam Sirait, Johan Bhakti Porsea Sirait dengan Cynthia Margaretha di Hotel Borobudur, Jakarta, Minggu (16/12/18) malam.
Kehadiran Jokowi dalam resepsi tersebut disambut hangat Maruarar Sirait yang tak lain adalah putra bungsu dari Sabam Sirait. Selain sambutan riuh sekitar lima ribu undangan yang hadir dalam pernikahan adik kandung Maruarar Sirait juga politisi PDI Perjuangan.
Resepsi pernikahan yang dimeriahkan sejumlah artis ibukota seperti Ruth Sahanaya, Berlian Hutauruk, Rita Butar-Butar, Edo Kondologit, R&B Trio dan Trinity Choir serta Glen Freddy juga dihadiri oleh ratusan pejabat daerah hingga pemerintah pusat. Seperti Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan Pengalima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.
Tak terkecuali hadir para menteri kabinet kerja seperti Menhub Budi Karya Sumadi, Menko Maritim Luhut B Panjaitan, Menteri Desa Eko Putro Sanjoyo, Menkoinfo Rudiantara, Menkumham Yasonna Laoly dan lainnya.
Selain itu nampak hadir sejumlah kerabat dari mempelai pengantin pria di Parlemen yakni Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang (OSO), Ketua DPR RI Bambang Soesatyo, Wakil Ketua DPR Utut Adianto, anggota DPR Masinton Pasaribu, Misbakhun, dan sejumlah anggota DPD RI.
Tampak juga hadir Ketua Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Wimboh, Jaksa Agung HM Prasetyo, Ketua BPK dan pimpinan lembaga negara lainnya.
Sementara pejabat daerah yang hadir diantaranya gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gubernur NTT Viktor Laskodat, dan sejumlah gubernur dan Bupati dari seluruh Indonesia.
Diketahui, Sabam Sirait memulai karier politiknya ketika kuliah di Fakultas Hukum UI, Jakarta sejak tahun 1958. Sabam yang kini masih menjabat anggota DPD asal DKI Jakarta itu sebelumnya banyak terlibat dalam kegiatan organisasi politik. Dia pernah menjabat Sekjen PDI selama dua periode dan 7 periode menjadi anggota DPR RI.
Sabam juga anggota DPR-RI dengan jabatan Wakil Ketua Komisi II, dan Wakil Ketua Badan Pekerja MPR-RI. Sabam juga dikenal cukup dekat dengan Jokowi sejak masih menjadi Walikota Solo.
Jejak politik Sabam Sirait juga diikuti putra bungsunya Maruarar Sirait. Ara sapaan Maruarar telah menjadi anggota DPR RI dari fraksi PDI Perjuangan selama tiga periode hingga kini.
Ara juga merupakan Ketua Umum Taruna Merah Putih (TMP). TMP merupakan organisasi sayap PDI Perjuangan kerap menggelar berbagai acara seperti kirab kebangsaan dan budaya yang diselenggarakan di berbagai daerah di Indonesia. (*)
No comment