Relawan ZM Dukung Joko Purwanto


B-CHANNEL, KOTA OGOR – Puluhan relawan Sahabat Zaenul Mutaqin (ZM) Se-Bogor Utara menyatakan dukungan terhadap Caleg DPR RI H Joko Purwanto (HjP). Pernyataan sikap tersebut dilakukam di Rumah Aspirasi HJP berlokasi di Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor.

Koordinator Sahabat ZM Bogor Utara, Daeng mengatakan dukungannya untuk HJP di Pemilu Pileg 2019, karena rekam jejak dan kiprah Joko Pirwanto. Ia menilai, Joko telah berhasil merealisasikan aspirasi aspirasi untuk warga khususnya di wilayah Bogor Utara.

“Oleh karenanya, kami siap mendukung penuh dan siap memenangkan Pak Joko Purwanto beserta Ibu Rivani Anwar selaku Caleg DPRD Provinsi dapil Kota Bogor nomor urut 2, dii wilayah Bogor Utara,” tegasnya.

Sebelumnya, kedatangan Sahabat ZM Bogor Utara ke Rumah Aspirasi langsung disambut hangat oleh Tim Pemenangan HJP.

Ketua Tim Pemenangan HJP, Hasbullah menjelaskan, Pak Daeng ini merupakan koordinator Sahabat ZM yang dibentuk menjelang Pilkada 2018 lalu dan wadah ini terus dirawat serta dikembangkan sehingga mereka mendeklarasikan dan mendukung penuh Pak Joko Purwanto, termasuk Ibu Rivani Anwar.

“Alhamdulillah dengan adanya suntikan dukungan dari Sahabat ZM Bogor Utara ini, maka akan nambah kekuatan untuk suara Pak Joko Purwanto dan Ibu Rivani Anwar,” ungkapnya.

Sementara itu, setelah dilakukan deklarasi, Tim Pemenangan HJP melakukan penguatan dan Bimbingan Teknis untuk strategi pemenangan Joko Purwanto di setiap TPS. (*)

No comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *