Kali Kedua Advokat Publik Ini Daftarkan Diri Ke KPU, Berikut Biografi Ridwan Darmawan Yang Penuh Inspirasi


BOGORCHANNEL.ID- Ridwan Darmawan, Advokat publik yang malang melintang di dunia advokasi Petani, Buruh, Mahasiswa, Kaum Miskin Kota serta orang-orang yang minim atas akses keadilan, mendaftarkan diri kembali maju sebagai Calon Anggota Legislatif DPRD Kabupaten Bogor dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan dari Daerah Pemilihan 5.

Ini kali Kedua Ridwan maju sebagai Calon Anggota Legislatif, sebelumnya pada Pileg 2019 ia juga mencalonkan diri dari Partai yang sama dan di daerah pemilihan yang sama.

Seperti diketahui, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bogor, secara serentak bersama dengan seluruh DPC dan DPD dan DPP PDI Perjuangan mendaftarkan Calon Anggota Legislatif untuk Pemilihan Umum Tahun 2024 ke KPU Kabupaten Bogor, Kamis (11/05/23) pagi.

Sebanyak 55 Calon Anggota Legislatif di daftarkan oleh DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bogor untuk Enam Daerah Pemilihan yang salah satunya adalah Ridwan Darmawan.

Berikut Biografi Ridwan Darmawan Yang Penuh Inspirasi 

Ridwan Darmawan Lahir di Rumpin Bogor, 18 Mei 1975, Putra ke-5 dari 5 bersaudara dari Ayah Ust. H. Madsari dan Alm. Hj. Siti Robiah. Ridwan Kecil Menempuh pendidikan di SD Rumpin 2, Sore hari Madrasah Diniyyah Mathlaul Anwar Rumpin, Mts Sunanul Huda Leuwiliang dan Pesantren Tahfidz Manbaul Furqon Bojong Abuya Karehkel Leuwiliang, Melanjutkan Sekolah di MAN Darussalam Ciamis Jawa Barat sekaligus Ponpes Modern Darussalam Ciamis hingga tahun 1997, Ia langsung melanjutkan Studi S1 pada Fakultas Syari’ah UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, lulus Tahun 2003 dengan gelar S.H. I, pada tahun 2016 ia melanjutkan kuliah S2 (Pasca Sarjana) pada Program Magister Hukum Universitas Pamulang dengan konsentrasi Hukum Otonomi Daerah, Tahun 2020 gelar Magister Hukum telah diraihnya dengan predikat sangat memuaskan, saat ini ia tercatat sebagai Mahasiswa S2 Ilmu Pemerintahan pada Sekolah Tinggi Ilmu Pemerintahan Abdi Negara (STIPAN) Jakarta.

Selepas Kuliah S1, Ridwan bergabung dengan Perhimpunan Bantuan Hukum dan HAM Indonesia (PBHI) hingga Tahun 2007, pada Tahun 2007, diangkat dan di Sumpah menjadi Advokat sekaligus menjadi anggota Persatuan Advokat Indonesia (PERADI), Tahun yang sama juga mendirikan Lembaga Hukum dan Advokasi Indonesian Human Rights Committee for Social Justice (IHCS), terakhir menjabat sebagai Direktur Eksekutif 2014-2017. Pada Pilpres 2014, Ridwan Darmawan tergabung dalam Tim Hukum Jokowi-Jusuf Kalla, dan hingga saat ini, ia aktif di Partainya dan tergabung dalam Komite Etik dan Disiplin Partai DPP PDI Perjuangan yang dikomandoi oleh Komarudin Watubun, serta tercatat juga sebagai Pengurus di Badan Kebudayaan Nasional DPP PDI Perjuangan.

Ridwan Darmawan berkeluarga pada tahun 2012, merperistri Ustadzah Yayah Rohbiyah Putri Bapak KH. Muhammad Subki Pimpinan Ponpes Maslakul Hidayah Rumpin Bogor.

Saat ini, Ia juga tergabung dalam kepengurusan di LPBH NU PWNU DKI Jakarta. Sebelumnya ia aktif sebagai pengurus di Robithoh Ma’ahid Islamiyah (RMI) PBNU. Ia juga Tercatat sebagai Panitia Nasional Peringatan Hari Santri Nasional RMI NU PBNU tahun 2017.

Di Bogor, Ridwan Darmawan saat ini menjadi Dewan Penasehat Himpunan Mahasiswa Bogor (HIMABO) bersama Bima Arya, Walikota Bogor. Penasehat Forum Ukhuwah Islamiyah (FUI) Rumpin Bogor dan Penasehat Komunitas Senter Adventure (Pecinta Alam) Rumpin Bogor. Ia juga tercatat sebagai Wakil Ketua MWCNU Kecamatan Rumpin dibawah pimpinan Ketua MWCNU Kyai Abdullah Abdul Mu’thi pimpinan Ponpes Raudhatul RaudhatuSyafiiyah Temanggungan Rumpin. (**)

 

 

Comments are disabled.