B-CHANNEL,KOTA BOGOR– Sebagai bentuk empati dan simpati serta perwujudan misi kemanusiaan ditengah Pandemi Covid-19,
Ikatan Pelajar Nahdhatul Ulama (IPNU) Kota Bogor berbagi paket sembako kepada 150 Keluarga (KK) tersebar di wilayah Kota Bogor.
Bantuan kemanusiaan merupakan kolaborasi IPNU dan Ikatan Pelajar Putri Nahdhatul Ulama (IPPNU) Kota Bogor bersama Wahid Foundation.
Ketua Cabang IPPNU Kota Bogor Fitria Anggraini menjelaskan, bantuan didistribusikan terhadap masyarakat terdampak Covid 19, Ilberupa sembako beras, minyak dan sabun.
“Bantuan ini kita didistribusikan kepada 150 Kepala Keluarga yang tersebar di berbagai wilayah di Kota Bogor yang perekomiannya terdampak Covid 19. Masyarakat penerima bantuan ini beragam, diantaranya, Buruh, Pekerja Harian, Pedagang kecil, dan fakir miskin,”ujar Fitria kepada BogorChannel belum lama ini.
Sementara penerima bantuan Aas mengucapkan terimakasih sebesar besarnya kepada IIPNU, IPPNU Kota Bogor juga Wahid Foundation atas bantuan yang sangat berguna ini.
Reporter: Raissa Syahifatillah
No comment