Dengan Tenaga Pengajar Yang Mumpuni, Sangar Tari Megagama Karya Hadir di Bogor


B-CHANNEL, KOTA BOGOR– Sejak April 2020, Sanggar Megagama Karya didirikan disaat pandemi covid-19 melanda. Dimana, anak-anak selama oandemi tidak bisa berkegiatan disekolah, kendati mereka dilingkungan rumah berkeliaran. Atas dasar itu, pembina Sanggar Tari ini berinisiatif untuk merangkul anak-anak dengan belajar seni tari. Bertujuan agar anak-anak meskipun dalam kondisi pandemi tetap berkegiatan, untuk melatih bakat para anak-anak yang berminat.

Yuli pembina Sanggar, menuturkan, awal sanggar berdiri diberinama Etika Sora, dan akhirnya berubah nama menjadi Megagama Karya, yang berarti ibu yang mempunyai karya yang besar menggema di seluruh Nusantara. Tapi tidak lupa di dalam jiwa ibu yaitu sosial.

Motivasi Yuli mendirikan Sanggar, dimana, ada rasa kekhawatiran, kegelisahan dengan anak-anak saat itu tidak punya lahan untuk berkarya. Ia  berfikir daripada main games menghabiskan kouta, belajar tidak, dan tidak ngapapain, jadi ia berdayakan untuk melakukan kegiatan positif dengan iktu sangar.

Selama didirikan, Sanggar Megagama saat ini sudah 32 orang anak yang belajar dari berbagai jenis bidang, mulai dari, tari tradisional, modern, gitar, drum, bass, keyboard, biola, alih vokal dan melukis, selain mewarnai untuk usia di bawah 7 tahun. Dengan tenaga pengajar yang mumpuni di bidang masing-masing.

Adapun usia rata-rata belajar di sanggar Megagama mulai dari, 3 tahun, bahkan ada juga yang usia 58 tahun. Dalam satu bulan empat kali pertemuan, dengan durasi waktu belajar satu jam setengah.

Ia berharap, sanggar Megamaga tetap berdiri tegak sesuai visi misi tidak berubah tentu ada misi sosial, budaya. Bukan untuk existensi diri, tapi mengcover masyarakat untuk belajar tanpa harus merasa malu, takut, dan minder. (**)

Risky

Comments are disabled.