B-CHANNEL, CITEUREUP– Hari menanam sejuta pohon sedunia yang jatuh pada tanggal 10 Desember 2019 dirayakan oleh Pabrik Aqua Citeureup pada Kamis (23/01/20) lalu. Perayaan ini diisi dengan kegiatan Mumule (merawat) Setu Citongtut, Desa Cicadas, Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor.
Melalui kegiatan Mumule Setu Citongtut ini, AQUA melakukan penanaman ribuan pohon buah-buahan dan menebar benih ikan. Kegiatan ini juga melibatkan Komunitas Masyarakat Peduli Setu Citongtut, Komunitas Gerakan Peduli Sampah (GPS), Petani Lele Citongtut (Pleci), komunitas Warung Setu Citongtut (Kwaci) dan masyarakat sekitar setu.
Kegiatan menanam pohon dan menebar benih ikan ini adalah sebagai bentuk kepedulian AQUA terhadap lingkungan dan disambut sangat antusias oleh masyarakat sekitar setu dan ratusan karyawan AQUA yang hadir pada kegiatan tersebut.
Pada kesempatan ini para peserta menanam 100 pohon buah di antaranya jenis mangga, sirsak, rambutan, lengkeng, durian, nangka, cempedak, manggis, pete, dan lain-lain di sepanjang pinggir setu dan menebar 2.000 benih ikan mujair dan nila, 2.000 ekor lele serta 600 ekor gurame.
Kepala Pabrik AQUA Citeureup, Tatang Sondana, mengucapkan terimakasihnya kepada warga sekitar setu yang sudah menjaga kelestarian lingkungan setu terutama kebersihannya.
“Alam ini merupakan titipan Tuhan untuk anak cucu pada masa yang akan datang. Kegiatan yang dilakukan oleh Pabrik AQUA Citeureup ini merupakan bentuk komitmen perusahaan terhadap pelestarian lingkungan dan pemberdayaan masyarakat sekitar. Dengan menanam pohon, setu akan menjadi lebih sejuk dan indah dan menebar benih ikan memberikan kegiatan baru yang positif di sekitar setu, serta diharapkan setelah pohon yang ditanam mendapat perawatan memadai hingga tumbuh subur dan nanti memberikan hasil yang bermanfaat untuk masyarakat sekitar,†kata Tatang Sondana.
Hal itu, kata dia, selaras dengan visi diemban Danone-AQUA- One Planet One Health- melalui suatu pemahaman bahwa kesehatan masyarakat dan kesehatan bumi memiliki hubungan yang sangat erat. Untuk menjaga agar bumi sehat dan lestari.
Sementara itu, Aditya sebagai Ketua Gerakan Peduli Sampah (GPS) dan menjadi perwakilan warga sekitar juga menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada Pabrik AQUA Citeureup yang sangat peduli dalam menjaga kelestarian lingkungan terutama menghijaukan sekitar setu.
“Kami atas nama masyarakat sangat bangga atas kegiatan-kegiatan yang dilakukan Pabrik AQUA Citeureup,” ujar Aditya.
Ahmad Fathoni, Anggota Komisi 3 DPRD Kabupaten Bogor dan Dian Hermawan Kepala Desa Cicadas yang juga turut hadir saat diskusi di akhir acara di Saung GPS berharap sinergitas AQUA dengan masyarakat untuk menjalankan kegiatan-kegiatan yang positif dapat terus dijalankan. (*/bc)
No comment