B-CHANNEL, CISARUA– Curah hujan yang masih tinggi turun di wilayah Puncak dan sekitarnya, berdampak kepada aktivitas pembangunan infrastuktur dipedesaan. Seperti, betonisasi untuk pembangunan jalan yang statusnya milik desa kini banyak yang terhenti akibat cuaca yang ekstrim.
Seperti, pemerintahan Desa Leuwimalang sempat menunda betonisasi sepanjang 400 meter akibat cuaca buruk. Selain dari cuaca, lalulintas di jalan raya Puncak penyebab utama terlambatnya pembangunan. Karena, kondisi lalulintas di jalan raya tersebut kini selalu mengalami kemacetan.
“Selain cuaca yang terus turun hujan, penyebab terlambatnya betonisasi jalan sepanjang 400 meter itu akibat lalulintas yang selalu macet. Karena, armada yang akan mengangkut material cor tidak boleh terhambat,” ujar Ketua Panitia pembangunan Desa Leuwimalang, Didi Darmadi, Rabu (04/01/23).
Sementara itu, guna menjawab pertanyaan dari warga terkait akan dilaksanakannya pengecoran Didi menjawab, pihaknya akan secepatnya dilakukan pekerjaan.
“Jika lalulintas lancar pihak pengirim materil cor akan langsung mengirim barangnya. Dan kita akan langsung melaksanakan pekerjaan. Yang jelas secapatnya akan dilaksanakan,” pungkas Didi.
Dadang Supriatna