855 KPM di Harjasari Dapat Bantuan Three In One, Lurah Kawal Proses Pencairan


Kelurahan Harjasari, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor menyalurkan bantuan sosial (bansos) kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM), sebanyak 855 warga di 13 Rukun Warga (RW) yang ada diwilayah Harjasari.
Bantuan kali ini berupa Keluarga Bantuan Langsung Tunai (BLT) sembako, bahan bakar minyak (BBM) dan Program Keluarga Harapan (PKH).

Pencairan bansos tersebut dilangsungkan di kantor Kelurahan Harjasari, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Sabtu (3/12/22). Lurah Harjasari Arief Hidayat turut mengawal proses pencairan bansos tersebut.

Arief Hidayat mengatakan, bansos yang disebutnya three in one disalurkan kepada KPM adalah BLT sembako sebesar Rp600 ribu, BBM Rp300 ribu dan PKH Rp500 ribu.

“Yang menerima (bansos) ada sekitar 855 KPM dari 13 RW,” kata Arief.

Dijelaskan Arief, secara teknis penyaluran bansos, KPM hanya membawa KTP dan KK serta surat ber-barcode yang sebelumnya telah disampaikan oleh pengurus RT RW.

“Jadi warga datang ke kantor Kelurahan Harjasari, ada petugas dari kantor pos, mereka (KPM) menunjukkan barcode, KTP dan KK, kemudian difoto dan di-input ke aplikasi bantuan sosial yang dimiliki kantor pos,” paparnya.

Dalam penyaluran bansos ini, pihaknya menargetkan selesai dalam satu hari. Dalam penyaluran bansos itu juga dilakukan pengaturan agar tidak terjadi antrean panjang.

“Karena ini baru kita salurkan three in one. Tahap sebelumnya bantuan sosial BMM saja, ada juga BLT sama BBM, dan three in one ini baru sekarang,” ungkapnya.

Arief bersyukur kegiatan ini berjalan lancar dan bansos tersalurkan dengan baik kepada KPM.

“Alhamdulillah, untuk bantuan tersalurkan dengan baik. Semoga penerima manfaat dapat menggunakan bantuan ini dengan baik,” katanya.

Seorang KPM, Nani warga RT 01, RW 02, Kelurahan Harjasari mengungkapkan rasa senang mendapat kembali bansos dari pemerintah ini. Ia mengatakan, BLT yang diterimanya sesuai dan akan dipergunakan untuk membeli kebutuhan pokok sehari-hari.

“Iya senang, alhamdulilah saya mau belikan langsung beras di warung khusus,” ucap Nani. (**)

Gambar : IST

 

Comments are disabled.